Punya angan angan melihat pemandangan indah dan wisata home stay di seputar Jakarta, Kepulauan seribu harus masuk dalam salah satu pilihan anda
Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu adalah sebuah kabupaten administrasi di Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia. Wilayahnya meliputi gugusan kepulauan di Teluk Jakarta. Tujuan wisata di Kepulauan Seribu terbagi mernjadi 2 zona yaitu :
a. PULAU PENDUDUK
Yaitu pulau yang di huni oleh penduduk asli diantaranya Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, Pulau Lancang, Pulau Tidung Besar, Pulau Tidung Kecil, Pulau Pramuka, Pulau Panggang, Pulau Harapan, Pulau Kelapa, dan Pulau Sebira.
b. PULAU WISATA
Pulau yang dikelola oleh perorangan ataupun perusahaan sebagai pulau tujuan wisatawan diantaranya Pulau Bidadari, Pulau Onrust, Pulau Ayer, Pulau Kotok Besar, Pulau Puteri, Pulau Matahari, Pulau Sepa, Pulau Macan, Pulau Pelangi dan sebagainya.
Transportasi
Transportasi Wisatawan dari dermaga wisata Marina Ancol, Jakarta dilayani oleh kapal speedboat yang dimiliki atau bekerja sama dengan pemilik pulau resort. Waktu tempuh dari dermaga wisata Marina Ancol ke pulau-pulau yang menjadi tujuan wisata tergantung pada jarak, keadaan cuaca, dan kecepatan kapal yang digunakan.
Pemberangkatan kapal dari Marina Ancol ke pulau-pulau resort umumnya pada pagi hari jam 08.00 atau jam 09:00 dan kembali dari pulau-pulau resor menuju Marina Ancol pada jam 13:30 atau jam 14:00, tergantung pada pulau resort tujuan.
Untuk tujuan pulau penduduk transportasi yang di gunakan bisa melalui Marina Ancol dan Muara angke, untuk pelabuhan muara angke keberangkatan pada umumnya pagi hari jam 07.00 pagi dan kepulangan awal biasanya jam 13.00 sore.
Kepulauan Seribu memiliki keindahan alam dan kekayaan bahari yang sangat menggumkan. Pemerintah setempat berusaha untuk terus mengembangkannya dengan tetap menjaga kelestariannya. Di Kepulauan Seribu terdapat taman nasional dan taman laut yang menampilkan berbagai kekayaan bahari yang tetap dilestarikan.
Pulau-pulau di Kepulauan Seribu terkenal dengan keindahan lautnya. Laut di Kepulauan Seribu memiliki kedalaman yang berbeda-beda, berkisar antara 0-40 meter. Laut dengan kedalaman lebih dari 40 meter hanya dijumpai di Pulau Payung dan Pulau Pari.
Berbagai wisata bahari ditawarkan kepada para pengunjung Kepulauan Seribu. Kegiatan scuba diving, snorkeling, atau berjalan-jalan di underwater aquarium dapat Anda lakukan untuk menikmati keindahan bawah laut perairan Kepulauan Seribu.
Sarana rekreasi seperti banana boat, glass boat, atau jet ski telah tersedia. Anda tinggal mencobanya dan liburan Anda pun akan menjadi sangat mengesankan.
Beberapa pulau yang dijadikan tujuan wisata telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang membuat nyaman dan menjadikan liburan Anda sebuah pengalaman yang tak terlupakan.
Pulau-pulau yang telah dijadikan objek wisata di Kepulauan Seribu, antara lain:
- Pulau Kahyangan
- Pulau Pabelokan
- Pulau Bidadari
- Pulau Onrust
- Pulau Edam
- Pulau Kelor
- Pulau Rambut
- Pulau Ayer
- Pulau Puteri
- Pulau Matahari
- Pulau Sepa
- Pulau Pantara Barat dan Pantara Timur
- Pulau Bira Besar (Bira Island)
- Pulau Kotok
- Pulau Pelangi
- Pulau Papa Theo
- Pulau Laki
- Pulau Pamagaran
- Pulau Sabira
- Pulau Saktu
- Pulau Penike
- Pulau Tidung
- Pulau Pari
- Pulau Untung Jawa
- dan masih banyak lagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar